-->

Headlines

The Ecosoc News Monitor

15 October 2009

Lebih 1 Juta Orang Kelaparan di 2009

http://sumutcyber.com/?open=view&newsid=7124

Lebih 1 Juta Orang Kelaparan di 2009
Kamis, 15 Oktober 2009 | 03:03:11
Roma, Sumutcyber- Kombinasi antara krisis pangan dan krisis ekonomi dunia telah membawa lebih dari 1 miliar orang menuju bencana kelaparan pada 2009. Angka ini tertinggi dalam 4 dekade terakhir.

"Kenaikan angka kelaparan ini tidak bisa ditoleransi lagi," kata Direktur The Food and Agriculture Organisation (FAO), Jacques Diouf, dalam laporan tahunan terbaru tentang kelaparan dunia, seperti dilansir Reuters (14/10/2009).

"Kita memiliki ilmu ekonomi dan teknik dimaksudkan untuk menghapus kelaparan, apa yang hilang adalah keinginan politik kuat untuk memberantas kelaparan selamanya," tambahnya.

FAO dan The World Food Programme mencatat 1,02 miliar orang kekurangan pangan dalam 2009. Padahal akhir tahun 2008 lalu, angka kelaparan baru sekitar 100 juta orang.

Sebelum adanya krisis ganda, pangan dan ekonomi, jumlah kelaparan sudah meningkat pasti dalam satu dekade terakhir. Kondisi ini kebalikan dari kemajuan pada 1980 sampai 1990. (int)