Sabtu, 20/12/2008 00:43 WIB Digagalkan Pengiriman 86 TKW ke Timur Tengah Kusmayadi - detikNews Foto: Peta NTB Mataram - Polisi menggagalkan pengiriman 86 tenaga kerja wanita (TKW) yang hendak dikirim ke Timur Tengah. Hasil pemeriksaan sementara menunjukan para pekerja ini beberapa diantaranya tidak memiliki surat yang lengkap. Polisi mengamankan para TKW di Terminal Cakranegara, Mataram, NTB sekitar pukul 23.30 WIB, Jumat (19/12/2008). Diketahui mereka hendak dikirimkan ke Arab Saudi dan Qatar. "Saat ini kami sedang meneliti dokumen-dokemen perjalanan mereka, termasuk dokumen persyaratan lengkap menjadi TKW. Kami lihat ada proses yang tidak benar dalam pengiriman mereka," kata Kapolsek Cakranegara AKP Dipo C Alam di lokasi. Sebelum melakukan pengamanan, polisi mendapatkan informasi adanya pengiriman TKW dengan menggunakan 3 bus. Diduga para TKW yang berasal dari Kabupaten Bima dan Sumbawa ini ilegal. "16 Diantaranya tidak ada dalam dokumen, yang ada hanya 70 TKW," jelasnya. Kini 86 TKW tersebut diamankan di Polres Mataram, sementara polisi masih melakukan pemeriksaan intensif atas seseorang berinisial T yang diduga sebagai cukong para TKW ini. "Kita masih periksa," tandas Dipo.(ndr/) |
22 December 2008
Digagalkan Pengiriman 86 TKW ke Timur Tengah
Diunggah oleh The Institute for Ecosoc Rights di Monday, December 22, 2008
Label: Buruh migran