-->

Headlines

The Ecosoc News Monitor

29 August 2008

Anak Jalanan Menuntut Ilmu di Terminal

22/08/2008 06:43 Pendidikan
Anak Jalanan Menuntut Ilmu di Terminal

Liputan6.com, Depok: Sejumlah anak jalanan di Depok, Jawa Barat, bisa bersekolah gratis di Sekolah Bina Mandiri. Sekolah terbuka swadaya warga ini berlokasi di Terminal Depok, Jawa Barat.

Salah satu murid Sekolah Bina Mandiri adalah Dedi. Bocah 13 tahun ini sehari-harinya menjadi pengamen. Kemiskinan membuat warga Citayam, Bogor, itu tak bisa melanjutkan sekolah selepas sekolah dasar. Namun, harapan itu kini bangkit kembali setelah sekolah terbuka Bina Insan Mandiri memberi ia kesempatan mengeyam pendidikan tanpa biaya.

Meski hanya menempati teras masjid terminal dan bangunan seadanya, bukan berarti pendidikan yang diberikan terbatas. Untuk menunjang kegiatan belajar mengajar, sekolah tersebut juga difasilitasi komputer dan buku pelajaran lengkap. Bahkan, murid-murid di sekolah itu terbilang sarat prestasi.(IKA/Teguh Dwi Hartono)
http://www.liputan6.com/news/?id=164082&c_id=3