-->

Headlines

The Ecosoc News Monitor

29 August 2008

Puluhan Rumah di Kali Angke Digusur

25/08/2008 12:14 Penggusuran
Puluhan Rumah di Kali Angke Digusur


Liputan6.com, Jakarta: Pemerintah Provinsi DKI Jakarta menggusur sekitar 50 rumah semi permanen yang berada di bantaran Kali Angke, Jakarta Barat, Senin (25/8) pagi. Warga hanya bisa pasrah menyaksikan buldozer membongkar tempat tinggal mereka. Pasalnya, selain sudah diberitahu, warga juga sadar lahan yang ditempati sejak lima tahun lalu itu bukan milik mereka, melainkan milik Departemen Pekerjaan Umum.

Meski disebut permukiman liar, anehnya selama ini warga memiliki perangkat wilayah seperti rukun tetangga dan rukun warga. Selain itu, warga juga membayar pemakaian listrik. Penggusuran dengan alasan tidak sesuai fungsi lahan seharusnya juga berani dilakukan Pemprov DKI Jakarta untuk bangunan lainnya yang bukan milik rakyat kecil.(ADO/Tim Liputan 6 SCTV)
http://www.liputan6.com/news/?id=164213&c_id=6