-->

Headlines

The Ecosoc News Monitor

04 December 2008

Kiriman Uang TKI Asal Brebes Meningkat 40 Persen

Kiriman Uang TKI Asal Brebes Meningkat 40 Persen

Selasa, 07 Oktober 2008 | 15:40 WIB

TEMPO Interaktif, Jakarta: Pengiriman uang tenaga kerja Indonesia (TKI) asal Brebes melalui layanan Western Union di Kantor Pos Brebes pada bulan September meningkat 40 persen dibanding bulan-bulan sebelumnya.

Data di Kantor Pos Brebes menunjukkan pada bulan September atau selama bulan puasa jumlah kiriman TKI ke keluarganya mencapai Rp 10 miliar lebih. Pada bulan sebelumnya sekitar enam miliar," kata Didit Himawan, Manajer Operasional Kantor Pos Brebes.

Menurut Himawan, peningkatan itu melebihi target yang diperkirakan Kantor Pos, yaitu Rp 8 miliar pada bulan September kemarin. Himawan juga melihat peningkatan pengiriman akan berlanjut hingga bulan Oktober dengan rata-rata mencapai Rp 300 juta dengan jumlah pengirim mencapai 150 orang per hari.

"Pada tanggal 4 hingga 6 Oktober mencapai 600 juta, dikirim oleh 30 TKI," kata Himawan.

Dengan bertambahnya nilai pengiriman dari TKI ke Brebes, Kantor Pos Brebes memberlakukan sistem panjar atau dana talangan yang akan diganti oleh PT Pos Indonesia pusat.

Peningkatan nilai pengiriman melalui layanan Western Union juga terjadi di Kantor Pos Besar Tegal. Selama bulan September kemarin mencapai Rp 4 miliar atau meningkat Rp 1 miliar dibanding bulan sebelumnya sebesar Rp 3 miliar.

"Meningkat sekitar satu miliar lebih," kata Kepala Staf Pelayanan Kantor Pos Besar Kota Tegal, Purwandi.

Menurut Purwandi, peningkatan transaksi pengiriman uang terjadi sepekan sebelum Lebaran hingga setelah Lebaran. Ia mencontohkan, pada Sabtu (27/9) atau H-4, jumlah pengirim mencapai 69 orang dengan nilai sekitar Rp 200 juta, sedangkan setelah Lebaran, Senin (6/10) kemarin, meningkat hingga 108 pengirim yang tersebar di 21 kantor cabang pembantu di wilayah Tegal dan Kabupaten Tegal dengan nilai transaksi mencapai Rp 400 juta. "TKI pengirim bekerja sebagai pelaut, " ujarnya

Purwandi mengatakan negara asal pengirim didominasi Brunei, Spanyol, Italia, dan Peru. Dari nominal uang yang dikirimkan melalui Kantor Pos Besar Tegal rata-rata dikirim oleh pelaut. Kondisi ini cukup berbeda dengan Kantor Pos Brebes, jumlah pelaku pengirim cukup banyak, namun nilai transaksi rata-rata kecil.

Edi Faisol