-->

Headlines

The Ecosoc News Monitor

21 January 2009

BNP2TKI Anggap Kasus Umi Saodah Biasa

Republika Newsroom

Selasa, 20 Januari 2009 pukul 15:25:00
 

JAKARTA--Kasus Tenaga Kerja Indonesia asal Semarang, Umi Saodah yang terjebak dalam konflik antara Palestina dan Israel dianggap kasus biasa oleh BNP2TKI (Badan Nasional Pengawasan dan Perlindungan Tenaga Kerja Indonesia).

Pernyataan tersebut diungkapkan Deputi Perlindungan, BNP2TKI,Margono saat acara Paparan Publik Capaan Kinerja Tahun 2008 BNP2TKI di Jakarta, Senin (19/1).

Margono menjelaskan, BNP2TKI telah menangani ratusan kasus serupa. Artinya. kasus yang menimpa Saodah hanyalah kasus yang biasa."Tapi karena berada di jalur Gaza jadinya seperti luar biasa," kata Margono.

Menurut Margono,BNP2TKI memilih tidak mau rame-rame, sebab tak ingin dikira membuat sensasi. Perkembangan kasus Saodah,lanjutnya Margoni, kini sudah ditangani oleh Departemen Luar Negeri.

"Maka BNP2TKI hanya memperhatikan dan memonitor, toh sudah ada yang menangani,"ujarnya.

Umi Saodah merupakan TKI asal Karang Tengah, Semarang, Jawa Tengah yang telah bekerja di Palestina selama 8 tahun. Ia bekerja pada keluarga yang bernama Dr.Suhai Kamal. Kini dia masih menunggu bantuan Pemerintah Indonesia untuk mengeluarkan dirinya dari Jalur Gaza.cr2/it


Link: http://www.republika.co.id/berita/27123.html