18/01/2009 06:26 - Kebakaran
Liputan6.com, Kendari: Kebakaran melanda kawasan rumah padat penduduk di Jalan Lawata, Mandonga, Kota Kendari, Sulawesi Tenggara, Sabtu (17/1) malam. Empat rumah hangus dilalap api. Kerugian ditaksir mencapai ratusan juta rupiah.
Api diduga dari ledakan kompor di rumah warga. Dengan mudah api merambat ke rumah lainnya. Dengan peralatan seadanya, warga berusaha memadamkan kobaran api. Sementara petugas pemadam terlambat datang.
Sempitnya jalan dan padatnya rumah, menyulitkan mobil pemadam kebakaran datang ke lokasi. Tidak ada korban jiwa dalam musibah ini. Namun kerugian ditaksir mencapai ratusan juta rupiah.(JUM/Arwan Ganda Saputra)
Link: http://www.liputan6.com/news/?id=171549&c_id=7
Liputan6.com, Kendari: Kebakaran melanda kawasan rumah padat penduduk di Jalan Lawata, Mandonga, Kota Kendari, Sulawesi Tenggara, Sabtu (17/1) malam. Empat rumah hangus dilalap api. Kerugian ditaksir mencapai ratusan juta rupiah.
Api diduga dari ledakan kompor di rumah warga. Dengan mudah api merambat ke rumah lainnya. Dengan peralatan seadanya, warga berusaha memadamkan kobaran api. Sementara petugas pemadam terlambat datang.
Sempitnya jalan dan padatnya rumah, menyulitkan mobil pemadam kebakaran datang ke lokasi. Tidak ada korban jiwa dalam musibah ini. Namun kerugian ditaksir mencapai ratusan juta rupiah.(JUM/Arwan Ganda Saputra)
Link: http://www.liputan6.com/news/?id=171549&c_id=7
