-->

Headlines

The Ecosoc News Monitor

12 August 2009

Pemulung Nyolong Besi

http://www.beritakota.co.id/berita/politik-a-hukum/12222-pemulung-nyolong-besi.html

Pemulung Nyolong Besi
Rabu, 12 Agustus 2009 09:24
JAKARTA SELATAN-Seorang pemulung digelandang ke Polsek Metro Kebayoran Baru Jakarta Selatan, Selasa (11/8) pagi. Pemulung bernama Anwar (45), ditangkap setelah kepergok mencuri sebuah potongan besi seberat 10 kilogram (Kg) dari salah satu Rumah Toko (Ruko) di Jl Gandaria Utara,Kebayoranbaru, Jakarta Selatan. Aksi pencurian tersebut terjadi sekitar pukul 06.00. Bermula ketika Anwar yang membawa gerobak melintas di lokasi. Dia menepi dan mulai mengacak-acak tempat sampah di sekitar lokasi untuk mencari barang tak terpakai. Pemulung yang betisnya dipenuhi tato itu tergiur dengan sepotong besi panjang yang tergeletak di depan salah satu ruko. Tanpa pikir panjang, dia langsung mengambil potongan besi. Sialnya, saat sedang menaikkan potongan besi itu ke atas kereta, aksinya ketahuan Romi (35), penghuni ruko. O dha