-->

Headlines

The Ecosoc News Monitor

14 September 2009

Pemerintah Siapkan Tiga Jalur Strategis Tanggulangi Kemiskinan

http://www.mediaindonesia.com/index.php/read/2009/09/05/94242/92/14/Pemerintah_Siapkan_Tiga_Jalur_Strategis_Tanggulangi_Kemiskinan_

Pemerintah Siapkan Tiga Jalur Strategis Tanggulangi Kemiskinan
05 September 2009 18:22 WIB    
Pemerintah_Siapkan_Tiga_Jalur_Strategis_Tanggulangi_Kemiskinan_

MI/ROMMY PUJIANTO

DENPASAR--MI: Pemerintah melakukan pendekatan terpadu, terencana dan berkesinambungan dalam memantapkan tiga jalur strategis menanggulangi kemiskinan.

"Tiga jalur strategis pembangunan itu pelaksanaannya terus kami mantapkan," kata Direktur Jenderal Sarana Komunikasi dan Diseminasi Informasi Depkominfo Freddy Tulung yang dibacakan oleh Direktur Kelembagaan Sosial Depkominfo Drs James Pardede di Denpasar, Bali, Sabtu (5/9).

Pada kegiatan sosialisasi Program Nasional Pemberdayaan Masyarakat (PNPM) Mandiri yang diikuti berbagai instansi dan elemen masyarakat itu, ia mengatakan bahwa ketiga jalur strategis tersebut menyangkut pembangunan yang mendukung pertumbuhan, prolapangan kerja dan promasyarakat miskin.

Menurut dia, jika ketiga jalur strategis itu mendapat dukungan dari semua pihak, khususnya masyarakat secara luas, maka upaya pemerintah dalam menanggulangi kemiskinan dan perluasan kesempatan kerja akan dapat dilakukan secara maksinal.

Dirjen Freddy Tulung menjelaskan bahwa Depkominfo sebagai salah satu tim pengendali PNPM Mandiri bidang sosialisasi dan komunikasi mengharapkan mampu menumbuhkan kesadaran dan tanggung jawab masyarakat dalam mengatasi masalah tersebut.

Adanya kebersamaan dan kemitraan antarseluruh komponen diharapkan mampu mewujudkan ketahanan sosial dan mampu meningkatkan perekonomian masyarakat, kata dia.

Selain itu, kata dia, kebersamaan tersebut diyakini akan mampu menanggulangi adanya pemutusan hubungan kerja (PHK) sebagai dampak dari terjadinya krisis perekonomian global.

Ia mengemukakan bahwa untuk PNPM Mandiri diharapkan juga mampu menggerakkan seluruh potensi yang ada di tengah masyarakat, sekaligus menyelesaikan permasalahan yang muncul dengan baik.

Karena itu, seluruh masyarakat hendaknya memberikan apresiasi positif terhadap pelaksanaan PNPM Mandiri dengan harapan mampu membangun dan mengembangkan kemampuan masyarakat di daerahnya masing-masing, harap Dirjen Freddy Tulung. (Ant/OL-02)