TEMPO Interaktif, Parigi:Lutfiah dan Lutfiana, bayi kembar berusia 6 bulan asal Desa Donggulu Kecamatan Kasimbar, Kabupaten Parigimoutong, Provinsi Sulawesi Tengah, menderita gizi buruk.
Putri kembar pasangan Amaluddin (34) dan Evi (24) tersebut mengalami kelainan pertumbuhan. Selain berat badannya yang tidak normal, ukuran keduanya pun dianggap tidak sesuai dengan ukuran badan bayi normal seuisanya.
Berat badan Lutfiah hanya sekitar 3,5 kilogram, dan lutfiana 2,9 kilogram, sangat jauh dari batas normal
dari berat badan bayi usia enam bulan yang rata rata
berkisar antara 5 hingga 6 kilogram.
Orang tua Lutfiah Amaluddin yang dijumpai di ruang
bougenville IIIa RSUD Anunataloko Parigi tempat
anaknya dirawat, menuturkan, kelainan pertumbuhan kedua
putri kembarnya tersebut sudah terjadi sejak berusia
tiga bulan.
Namun Puskesmas tempat memeriksa tidak pernah memberikan keterangan jelas mengenai penyakit yang diderita putrinya. "Kami hanya selalu dikasih obat," ujarnya Kamis siang ini.
Saat ini, Lutfiah dan Lutfiana tengah menjalani
perawatan intensif dari pihak rumah sakit sejak tiga
hari lalu. Biaya Pengobatan Gratis.
Sementara itu, Kepala Badan Rumah Sakit Daerah
Anuntaloko Parigi, Anshayari Arsyad mengaku
untuk pasien gizi buruk ini pihak rumah sakit akan
memberikan perhatian serius. Misalnya kata kata dia
melakukan kontrol ketat terhadap asupan gizi pasien.
Moh Darlis
http://www.tempointeraktif.com/hg/nusa/sulawesi/2008/04/24/brk,20080424-121938,id.html
Be a better friend, newshound, and know-it-all with Yahoo! Mobile. Try it now.