Jum'at, 11 Juli 2008 | 08:13 WIB TEMPO Interaktif, Jakarta:Sebanyak 60 lapak pemulung dan sebuah bengkel pengecatan mobil di jalan Siaga raya RT 12/04 Pejaten Pasar Minggu Jakarta Selatan hangus dilalap si jago merah, Jumat (11/7) pagi. Api berasal dari hubungan pendek arus listrik dari salah satu lapak tersebut.
Peristiwa ini terjadi sekitar pukul 06.15. Menurut kepala unit reserse kriminal Kepolisian Sektor Pasar Minggu, Inspektur Satu Syamsuddin, api berawal dari salah satu lapak milik Mamat, 36 tahun, yang menampung barang-barang bekas. Api itu terpercik dari bagian atap rumah.
"Kemungkinan besar karena korslet," ujar Syamsudin ketika dihubungi Tempo.
Dari lapak Mamat, api terus menyebar ke seluruh bedeng hunian para pemulung. Tak hanya itu, sebuah bengkel cat duco yang terletak di samping bedeng turut tersambar api hingga hangus.
Syamsudin menyatakan, api dapat dipadamkan pukul 07.30. Tercatat 60 bedeng yang dihuni 60 keluarga serta sebuah bengkel hangus dalm musibah ini. Namun demiian tak ada orban jiwa maupun luka-luka. "Kerugian masih dihitung," kata Syamsudin.
Sementara itu, Eko, petugas dari suku dinas pemadam kebakaran Jakarta Selatan menyatakan 18 mobil pemadam telah dikerahkan pagi ini. "Api besar sudah padam, tapi saat ini petugas masih memadamkan sisa bara api," kata Eko ketika dihubungi. http://www.tempointeraktif.com/hg/jakarta/2008/07/11/brk,20080711-127980,id.html
|