-->

Headlines

The Ecosoc News Monitor

31 August 2009

Kompor Ditinggal Menyala, Rumah Musnah Terbakar

http://www.beritakota.co.id/berita/berita-utama/13600-kompor-ditinggal-menyala-rumah-musnah-terbakar.html

Kompor Ditinggal Menyala, Rumah Musnah Terbakar
Minggu, 30 Agustus 2009 04:29
JAKARTA, BK
Kompor kembali membawa petaka. Kali ini kompor yang ditinggal menyala oleh pemiliknya selama satu jam. Akhirnya rumah milik Lalan di Komplek Kodamar RT 001/09 Kelapagading, Jakarta Utara itu musnah terbakar.

Peritiwa menggegerkan itu terjadi pada Sabtu (29/8) sekitar pukul 16.00. Tak ada yang tahu kompor yang ditinggal pergi dengan kondisi menyala itu akhirnya membakar dapur dan seisi rumah hingga rata dengan tanah. Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini, namun Lalan si pemilik rumah mengalami syok berat.

Ny Meli, salah seorang warga sekitar mengatakan, peristiwa itu diketahui warga dari anak-anak yang bermain di depan rumah korban. Menyaksikan kobaran api sejumlah bocah berteriak-teriak 'kebakaran, kebakaran, kebakaran...', hingga membuat warga berhamburan dari rumah masing-masing. Ketika itu warga menyaksikan rumah Lalan sudah diamuk api. Mereka berusaha melakukan pemadaman dengan peralatan seadanya. Meli sendiri langsung menghubungi petugas piket asrama supaya menghubungi petugas pemadam kebakaran. Enam unit armada pemadam yang dikirim ke lokasi akhirnya berhasil melokalisir api.

Lalan sendiri baru tiba di rumah setelah rumahnya mengalami kebakaran hebat. Dia tampak syok berat atas kejadian itu. Sementara istrinya belum pulang dari tempatnya bekerja.

"Saya kaget ketika anak-anak berteriak. Saat itu saya sedang menyiapkan hidangan untuk berbuka puasa. Mendengar teriakan kebakaran saya langsung keluar untuk mencari tahu. Ketika saya keluar api udah membesar membakar rumah milik Lalan dari bagian belakang ke arah depan. Karena khawatir akan semakin membesar, saya langsung mengadu ke petugas piket untuk menelpon petugas pemadam kebakaran. Api berhasil dipadamkan berselang satu jam oleh pertugas," tukas Meli.

Dia mengaku dugaan sementara api berasal dari kompor yang sedang menyala ditinggal oleh pemiliknya. O dra