-->

Headlines

The Ecosoc News Monitor

02 September 2009

Satpol PP Jaktim Garuk 218 PMKS

http://www.beritakota.co.id/berita/kota/13805-satpol-pp-jaktim-garuk-218-pmks.html

Satpol PP Jaktim Garuk 218 PMKS
Rabu, 02 September 2009 06:46
JAKARTA, BK
Sejak 19, 26, 27  28, 29 dan 31 Agustus lalu anggota Satpol PP Jaktim  berhasil menggaruk  218 orang penyandang masalah kesejahteraan sosial (PMKS). Selain PMKS, dalam rangkaian penertiban selama enam hari itu Satpol PP juga berhasil mengamankan 43 pedagang kakilima, 10 pengamen, seorang waria, seorang psikotik, 10 pemarkir liar, dan tiga orang pengedar kotak amal.

Kasiops Satpol PP Jakarta Timur Lantip mengatakan, operasi dilakukan dalam rangka  menjaga ketenangan selama bulan suci Ramadahn.  Selain itu untuk menekan dan mengantisipasi munculnya  PMKS. "Hasil tangkapan langsung kita bawa ke Panti Sosial Cipayung. Mereka hanya akan menambah  persoalan sosial di Jakarta," tukas Lantip.

BK/ADIANSYAH
DIRAZIA: Sejumlah penyandang masalah kesejahteraan sosial (PMKS) terjaring di kawasan Masjdi Istiqlal, Jakarta Pusat, kemarin.

Dikatakan Lantip, para PMKS diamankan di  pertigaan dan perempatan lampu merah,  seperti Kawasan Jatinegara, depan Stasiun Jatinegara,  Jl I Gusti Ngurah Rai,   Pasarrebo, hingga Cipayung. Sedangkan tukang parkir liar diamankan di depan pertokoan dan pasar, seperti di depan Pasar Pramuka dan Pasar Jatinegara.

"Kalau pengedar  kotak amal dan  pengamen kita amankan sepanjang jalan, karena kebanyakan dari mereka beroperasi di pinggir jalan,"  tambah Lantip.

Penertiban akan terus dilakukan setiap hari selama Ramadhan. Selain menjaga ketenangan umat Islam dalam menjalankan  ibadah puasa, juga melaksanakan Peraturan Daerah No 8/2007 tentang Ketertiban Umum. "Penertiban ini dilakukan secara menyeluruh dan serentak di seluruh kecamatan," tukas Lantip. O lia